SIKK

SIKK Menyelenggarakan MPLS Jenjang SMA TJJ Tahun 2023

Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) SMA Terbuka Jarak Jauh tahun ajaran baru 2023/2024 telah sukses diselenggarakan secara daring pada Senin-Selasa, 24-25 Juli 2023. Meskipun diselenggarakan secara daring, semangat dan antusias 152 peserta didik SMA TJJ  untuk mengikuti kegiatan pengenalan lingkungan sekolah sangat tinggi. Harapannya, dengan kolaborasi antara sekolah, pembimbing akademik, siswa, walikelas, guru dan orang tua, peserta didik SMA TJJ dapat meraih kesuksesan layaknya SMA regular di SIKK. Pada kegiatan MPLS ini,  dibahas berbagai materi penting, termasuk Wawasan Wiyata Mandala, Prestasi dan ekstrakurikuler, Sistem Pembelajaran, Kurikulum Merdeka, Cara dan Metode Belajar yang Baik, Bimbingan Karir, Tata Krama, Pendidikan Karakter, serta Pembinaan Mental.

MPLS dalam Pembelajaran Jarak Jauh

Menghadapi terbatasnya layanan Pendidikan regular di SIKK saat ini, SIKK telah menyesuaikan pola pembelajaran melalui SMA Terbuka Jarak Jauh. Hal tersebut juga melatarbelakangi penyelenggaraan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) dengan model pembelajaran jarak jauh. Meskipun berada di ruang terpisah, semangat kebersamaan, dan semangat belajar tidak pernah terhenti. Kegiatan ini dirancang untuk membantu peserta didik mengenal sekolah secara daring agar lebih baik, mengidentifikasi sumber daya yang ada, dan memahami sistem pembelajaran jarak jauh yang diterapkan.

Pada kesempatan ini, tim pengajar (narasumber) memberikan informasi secara rinci tentang sistem pembelajaran jarak jauh yang digunakan di SMA Terbuka Jarak Jauh. Peserta didik akan mendapatkan wawasan tentang platform pembelajaran, tata tertib kelas virtual, serta prosedur agar dapat mengoptimalkan pengalaman belajar dalam model ini.

Selain itu, tim pengajar juga menjelaskan kurikulum yang  diterapkan dan kesempatan untuk mengikuti beragam kegiatan ekstrakurikuler. Pemahaman ini akan membantu peserta didik memilih jalur belajar yang sesuai dengan minat dan potensi diri.

Aturan dan etika juga menjadi salah satu materi yang disampaikan. Peserta didik dipaparkan beberapa hal yang harus ditaati selama pembelajaran jarak jauh. Ini meliputi kedisiplinan, tata cara berkomunikasi dalam platform, serta pentingnya membangun lingkungan pembelajaran yang inklusif dan menghormati satu sama lain.

Kesuksesan pembelajaran jarak jauh tergantung pada kerjasama dan dedikasi dari semua pihak yang terlibat. Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah ini diharapkan dapat memberikan gambaran komprehensif tentang SMA Terbuka serta memberikan peserta didik wawasan yang lebih baik tentang materi-materi penting yang telah disampaikan. Semangat kebersamaan dan kolaborasi adalah kunci untuk meraih kesuksesan dalam proses pembelajaran ini. Selamat bergabung dengan keluarga besar SMA Terbuka, kami berharap peserta didik akan mendapat pengalaman belajar yang tak terlupakan dan berhasil meraih prestasi gemilang di masa depan.

Terima kasih telah hadir di Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) SMA Terbuka Jarak Jauh. Selamat bergabung dengan keluarga besar SMA TJJ SIKK!

 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *